Kepatihan – Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Ceko untuk Republik Indonesia, Jaroslav Dolecek, dengan didampingi istri, beraudiensi dengan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X. Pertemuan yang digelar di Gedhong Wilis, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta, Jumat (26/03) siang ini membahas seputar potensi kerjasama yang bisa dilakukan dengan Republik Ceko.

Jaroslav Dolecek saat ditemui usai audiensi mengatakan selama diskusi dilakukan, banyak dibahas seputar pengembangan transportasi, konektivitas, dan kelistrikan. Termasuk di dalamnya adalah kerja sama sister city dua wilayah.

“We talked about potential program like transportation, and also connectivity, and about electricity. We also have purpose about boutique tourist, and I mean that we could establish sister province cooperation, a mutual benefit between Czech and Yogyakarta Province,” ujarnya.

Adapun Jaroslav juga mengatakan bahwa kerja sama yang dilakukan, harus memberikan keuntungan yang sama besar bagi kedua belah pihak. Ia bertutur bahwa Sri Sultan terkesan dan senang dengan rencana kerja sama yang mungkin dilakukan kedua belah pihak. “He impressed and very happy,” jelasnya.

(Sumber: www.jogjaprov.go.id)

Published On: Sabtu, 27 Maret 2021 / Categories: Berita /

Hubungi Kontak Online Perizinan di DIY melalui :

Telp (0274) 453-8737