Selasa, 16 Maret 2021, DPPM DIY melaksanakan kegiatan “Forum Pemetaan Potensi Investasi Tahun 2021” di Grand Rohan Jogja. Tujuan dari kegiatan ini adalah menggali dan memetakan potensi investasi daerah yang masih memiliki peluang besar untuk dikembangkan di DIY dan Memperkuat jaringan informasi penanaman modal dengan berbagai kalangan baik dari kabupaten/kota, provinsi maupun pusat dengan pemanfaatan teknologi informasi. Peserta kegiatan ini adalah BKPM RI, OPD Teknis Provinsi DIY dan OPD Kabupaten/Kota dan Asosiasi.

Forum Pemetaan Potensi Investasi Tahun 2021 menghadirkan 3 Narasumber yakni : Ibu Prasanti Amelia selaku Kasi Jasa Kesehatan, pendidikan dan ketenagakerjaan BKPM RI, Ibu Ni Made Dwipanti Indrayanti S.T., M.T selaku Kepala Dinas Perhubungan DIY dan Plt. Kepala Biro Administrasi Perekonomian dan SDA Setda DIY dan Bapak Wawan Harmawan, SE., MM selaku anggotan Wakil Ketua KADIN DIY.

Published On: Selasa, 16 Maret 2021 / Categories: Berita /

Hubungi Kontak Online Perizinan di DIY melalui :

Telp (0274) 453-8737